Saturday, March 27, 2010

Analisis hantu

Ok fren , kali ini saya akan menulis sesuatu yang serius yang butuh teori dan analisis, tidak seperti tulisan saya sebelumnya yang berbau sastra yang lebih ke arah prosa atau essei atau tulisan penyair yang penuh kebohongan seperti kalau bilang hitam adalah malam. Kali ini tulisan serius. (sumpe lu? :hammer: )

Saya akan menulis tentang alam ghaib secara ilmiah tentunya.

Dalam bukunya “the cosmic hit man” yang cukup terkenal Martin lee mengemukan sebuh teori yang fundamental, dimana dia mengatkan “Jagat raya adalah rangkaian system atom yang tidak bisa terpisahkan, dimana satu energy yang mengikat terlepas akan menyedot energy lain, yang akan menciptakan semesta baru” Ini juga mendekati teori lama dari relativitas Einstein tantang ruang dan waktu. Energy ini akan saling terhubung antar semesta.

Apakah ini artinya ada dunia lain yang terhubung antara dunia kita sekarang melalui jalur energy tersebut? Marilah kita lihat lagi teory Ruby Andrew dalam tessisnya yang di publish di pertemuan ilmiah di amerika beberapa bulan yang lalu. Dia mengatakan begini “Jika dua proton yang berpasangan ditubrukan maka akan terbuka lubang energy yang akan membawa energy tersebut menuju ruang dimensi lain, bukan 3D ataupun 4D, tapi dimensi yang lebih tinggi dari ini” seperti kita tau saat ini teori yang berkembang sudah mengenal dimensi sampai level 13 walau hanya masih bersifat teoritis.

Simone petter, dalam bukunya yang banyak di tentang kaum teis mengemukan “Semua yang terlihat ghaib itu hanya diciptakan oleh neuron kita yang pada saat bersamaan terjadi kesalahan kalkulasi pada kelenjar osporgenic sehingga terlihatlah bayangan-bayangan aneh dimata kita yang sering kita kira hantu atau setan.” Secara biological Simone petter yang juga seorang dokter sudah membuktikan teorinya ini di laboratorium.

Tentu saja pemikiran seperti ini tidak datang hanya dari kalangan barat saja, para pemikir timur juga banyak mengemukan konsep-konsep yang menakjubkan yang nanti bisa kita hubungkan untuk mengurangi missing link. Seperti Chou Yan Chen seorang pemikir filsafat china mengatakan dalam bukunya “Tao dan alam bawah sadar” bahwa “Kita ada karna kesadaran mutlak menciptakan keberadaan kita didunia yang bias kita sadari, dimana jika kesadaran tersebut terganggu maka kesadaran yang lain akan muncul dalam bentuk yang tidak dimengerti, mungkin hantu dan sebagainya”

So fren….., sekarang bagaimana pendapat anda tentang hantu dan sebagainya itu. Mari saya lanjutkan.

Ok saya jujur sama anda, jika anda percaya dengan semua tulisan saya itu, selamat, anda termasuk orang indonesa yang gampang dikibulin :D

Semua tulisan dan teori itu hanya datang dari kepala saya saat mengetik ini, nama-nama buku-buku dan segalanya itu semua hanya karangan saya belaka yang saya tulis sesuai apa yang ada dikepala saya saat ini. Jadi tidak ada itu pertemuan ilmiah, tidak ada teori-teori tsb, dan tidak ada orang-orang tersebut. Itu hanya karangan saya. Hahaha.

Intinya disini saya cuma mau bilang ke anda semua, jangan mudah percaya sesuatu begitu saja. Kalau ada teori dan nama yang sama itu pasti faktor kebetulan saja karna semua adalah karangan saya: hahahahahahha :D

kitting
(nulis sambil nunggu pipit)